Kamis, 12 Juli 2007

Mourinho: Tanggung Jawab Kami Beda

AFP/Andrew YatesLondon - Jose Mourinho puas dengan kebijakan transfer Chelsea musim ini. Pelatih asal Portugal itu menilai tanggung jawabnya kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Tidak seperti Manchester United yang mendatangkan pemain-pemain pilihannya dengan budget tinggi, Chelsea hanya membeli Florent Malouda. Tiga pemain lain berhasil direkrut lewat free transfer, yakni Claudio Pizarro, Tal Ben Haim dan Steve Sidwell.

"Itu menunjukkan bahwa kami melakukan pekerjaan rumah kami dengan baik sepanjang musim, dan kita tahu di mana targetnya," ujar Mourinho seperti dilansir Telegraph, Rabu (11/7/2007).

"Tiga tahun lalu ketika kami membelanjakan beberapa juta, semua orang mengatakan kami adalah tim dengan tuntutan lebih besar karena menghabiskan uang lebih banyak. Musim ini kejadiannya tidak demikian. Kami sangat senang dengan itu," tambah Mourinho.

Pernyataan pelatih asal Portugal ini secara tidak langsung menyinggung MU yang menjadi klub dengan belanja terbanyak di Premiership di musim transfer ini. Untuk mendatangkan Nani, Anderson dan Owen Hargreaves, sudah 50 juta poundsterling lebih dihabiskan. Padahal jumlah tersebut kemungkinan masih ditambah dengan rencana masuknya Carlos Tevez.

0 komentar: